Rabu, 25 Juni 2014

Story Of Simpang Karra

Penuliis:: Syamsudin
Judul:: Story Of Simpang Karra
(Kisah nyata)
19 juni 2014 Kamis

Teriknya matahari siang ini membuat aku merasa bersyukur karena siang ini Allah masih memberikan kesempatan untuk merasakan panasnya mentari,walau membuat sedikit tenggorokan ku kering ,maklum hari ini aku mencoba untuk puasa sunah,Yups !!! Kamis siang ini aku jalani menuju tempat kerja dengan menaiki angkot seperti biasa menuju keprii mall ...

Singkat cerita aku sampai di kepri mall ,tepatnya masih di halte kepri mall ,tempat biasa aku menunggu angkot berwarna biru / kuning jurusan Mega Mall tempat kerja ku ,tapi cuaca makin panas ,keringat terus mengucur dari dahi ku hingga ke tubuh ku ,terasa angin sepoy_sepoy membuat tubuh ini sedikit segar walau tak bisa aku pungkiri ! Aku Haus ..

Allhamdullilah hari ini kamu beruntung Elang ! Angkot yang kamu tunggu tunggu datang juga ,sedangkan waktu sudah hampir menunjukan jam 2 bertanda aku pasti telat tidak keburu waktu ..

"Mega mall ,Batam Center ,Jodoh - Jodoh "terdengar teriakan kenek tersebut kemudian aku pun langsung naik ke angkot tersebut dengan cepat berharap dapet tempat duduk karena hari ini merasa lebih lelah daripada hari hari sebelumnya ,aku sadar puasa bukan lah menjadi alasan kenapa aku lelah ,aku terdiam lalu mengalihkan pikiran ku yang entah tidak karuan ini dengan mendengarkan sebuah lagu Tentang Kamu .. Lagu melow yang baru saja ku download sore semalam ...


"Mas turun dimana ? "Terdengar suara seorang gadis seraya memukul pundak ku kemudian aku mematikan lagu ku

"Di mega mall mba ,mba dimana ?"

"Aku di Simpang Kara "ucapnya kemudian aku hanya terdiam lalu berapa detik dari itu,terdengar lagi suaranya di telinga ku" Boleh minta tolong gak mas ?"Ucap nya membuat ku sedikit penasaran "apa mba ?

"Motor saya mogok"

"Mogok kenapa ?

"Nggak tau "

"Loh kok nggak tau ? Sekarang motornya dimana ? "Tanyaku lebih detail " motor ku di simpang kara mas ,nanti aku anter deh ke mega mall nya mas " ucapnya

"Sebentar ya mba "ujarku pelan terus berfikir dan melihat jam ,sebentar lagi jam dua ,apakah keburu untuk menolong gadis ini ? Lalu bagaimana dengan kerjaan ku ? Ah Elang kebanyakan mikir loe !! Kalo bukan loe siapa lagi !! Gimana kalo seandainya ada keluarga lu di posisikan seperti dia ? Dan seandainya dia itu loe ,dan loe nggak tau apa yang harus loe lakuin ? Bantu dia Lang "benak ku terus beradu dengan fikiran ku

"Kiri "ucap salah satu penumpang yang berhenti di simpang kara ,yups ini simpang kara salah satu simpang yang ada di Kota Batam ..

"Bismillah semoga ini bermanfaat "ucapku dalam hati lalu di ikuti dengan kaki ku yang beranjak turun juga

"Dimana motornya ?

"Disana mas !" Tunjuknya tepat di pangkalan ojek ,dan ku lihat banyak sekali cowok cowok duduk di situ mereka sekumpulan tukang ojek ,pikirku mulai suuzon kepada sekelompok tukang ojek tersebut " mungkin saja jika aku tak menemani gadis ini ,dia pasti di goda beberapa tukang ojek ini"

Vario merah jika tidak salah ,ku masukan kunci motor ,yups tidak hidup sama sekali lalu ku cek bensin motor ini

"Bensin nya nggak ada mba ,Kosong !"

"Ada tuh "

Kulihat lagi bensin nya ,ya memang ada dan itu jumlah nya sedikit sekali seperti sebuah kampung yang di landa kemarau panjang,dengan sigap. "Ya sudah kita bawa ke bengkel saja "ujar ku

"Disana ada bengel bang" ucap salah satu tukang ojek kemudian aku mendorong motor itu ke sebuah bengkel,tepat di depan bengkel aku mencoba berfikir sejenak berdiam diri bersama gadis itu di bawah pohon besar

Jika di bawa ke bengkel lalu tidak ada masalah ,dan masalahnya cuma abis minyak doank ,nanti bisa bisa dibilang salah alamat !!

"Oke mba,kita coba bawa motor mba isi minyak dulu ya "ucapku kepada gadis itu yang terlihat kecapean dengan keringat di pipinya

"Ya udah mas "

Kemudian aku dan dia mencari orang jual bensin eceran di daerah simpang kara ini ,gadis di belakangku dengan menggunakan alamater kuliah nya tampak begitu lelah dalam benak ku

"Mau kerja mba ? "Ucapku basa basi mengalihkan rasa penat dalam diri ku dan mungkin dirinya " aku ? Aku abis selesai kuliah "

"Oh kuliah !dimana mba ?"Tanya ku terus sembari berjalan mendorong motornya

"Di universitas Putra Batam ,mas kerja di mega mall ?"

"Ia , ngomong-ngomong semester berapa ?"

"Semester dua mas ,tapi semester satu nya di UNRIKA "

#SKIP

Akhirnya ketemu juga dengan orang penjual bensin eceran dengan menggunakan botol ,lalu dicoba dengan sebotol minyak bensin ,dan setelah usai aku mencoba menghidupkan motornya

"Bismillah "ucapku lalu "breem breem breeem"

Allhamdullilah motor nya hidup ,dan benar dugaan ku ,motor ini cuma kehausan sama sepertiku !kemudian aku meliriknya ,gadis beralamater itu dia hanya tersenyum dan tertawa kecil

"Benar kan habis minyak doank ?"Ucapku tanpa balasan apa-apa darinya kecuali senyum manis bibirnya "ayo naik ,kita kemega mall dulu "

Di perjalanan menuju mega mall ,aku berfikir lagi ,apakah aku mencoba saja berkenalan dengan nya ? Minta pin bb nya ? Atau nomor hapenya ,ah tidak aku menolong nya dengan tulus ,tanpa embel-embel apalagi modus seperti yang laen ! Mungkin saja nanti dia akan berfikiran aku ini modus menolong tapi ada niat lain dari kebaikan ku ,ah lupakan -lupakan !!

***

Aku memberhentiakan motornya pas di depan Mega Mall ,tempat kerja ku

"Oke terima kasih "ucapku

"Catat nomor ku !"Ucapnya membuat ku kaget "berapa ?"Tanyaku kemudian mengeluarkan hape ku untuk mencatat nomornya lalu kucoba miscal ke hapenya

"Elang !"ucapku tiba-tiba menjulurkan tangan dan disambut baik olehnya " Maura "balasnya pelan! lalu aku mencoba bertanya kembali " siapa ?"

"Maura"ucapnya kembali lalu aku begegas meninggalkan nya dengan harapan semoga saja gadis beralamater itu sampai dengan selamat di tujuan nya ..

*END ..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Gua bakal Seneng banget Klo Lu,
Meninggalkan Jejak Komentar Disini :)